Sabtu, 29 Agustus 2009

Marhaban Ya Ramadhan

Assalamu'alaikm..Alhamdulilah perlu kita syukuri atas kenikmatan yang diberikan oleh ALLAH SWT sehingga pada bulan Agustus 1430H ini kita bertemu kembali dengan bulan penuh rahmat dan ampunan. Perlu kita ketahui bersama bahwa banyak manfaat yang kita dapatkan dari bulan Ramadhan ini.
Seperti contohnya :
1. Uang yang kita keluarkan semakin irit dan bermanfaat untuk hal lainya.
2. Tubuh kita akan sehat dan terhindar dari segala jenis penyakit.
3. Keimanan dan Ketakwaan kita kepada ALLAhh SWT semakin kuat dan terasa.
Selain itu,ALLAH SWT akan memberikan segala rezekinya untuk hambaNya yang berpuasa selama 1 bulan penuh. Jadi kita harus semangat untuk mendapatkan pahala dan malam Lailatul Qadar di bulan Ramadhan ini. Wassalamu'alaikm..

Rabu, 26 November 2008

Kekuatan Cinta

Jadilah seperti Elang


Kreatif??

Kita juga bisa....



Pada dasarnya semua orang itu memiliki jiwa kreatif. Hanya saja, banyak dari kita yang ketika merasa mempunyai ide baru, sering tidak percaya diri untuk mengungkapkan semua itu ke orang lain. Atau kita sering bertanya kepada diri sendiri, “Yang seperti ini penting tidak ya?” Perlu diketahui, padahal setiap ide-ide baru biasanya muncul dari hal-hal yang menurut orang lain tidak penting. Contohnya, kalau Newton tidak pernah menganggap penting apel yang jatuh dari tangkainya, mungkin kita masih bingung kenapa kita pasti ke bawah kalau jatuh.

Lalu apa yang dimaksud dengan kreatif? Kreatif adalah sikap yang muncul dari perpaduan unik ciri kepribadian dan kecerdasan yang berbeda. Untuk memacu diri kita lebih kreatif, ada beberapa unsur dasar yang membentuk diri kreatif. Unsur-unsur dasar itu adalah Cari tahu, Olah keterbukaan, Resiko, dan Energi. Atau menurut Jordan E. Ayan, empat unsur dasar ini lebih enak disebut dengan CORE.

Cari Tahu, Pasti Banyak yang Baru

Cari tahu adalah ciri yang paling lekat dengan orang-orang yang kreatif. Rasa ingin tahulah yang akan membuat orang menyelidiki bidang baru dan menemukan hal-hal yang tidak terduga, tidak pernah terpikirkan oleh dirinya sendiri, bahkan orang lain. Soal rasa ingin tahu ini, Charles Handy, seorang ahli filsafat dan pebisnis menulis dalam bukunya, “Kebutuhan bisa jadi merupakan induk penemuan hal-hal yang sebelumnya tidak ada, namun rasa ingin tahu adalah induk penemuan hal-hal yang tidak diketahui sebelumnya.”

Tanpa kita sadari, sebenarnya dari sekedar bertanya kita bisa mendapatkan nilai tambah, dan banyak menemukan hal-hal baru. Maka benar pepatah berkata, “Malu bertanya sesat di jalan”. Jika kita ingin menjadi orang yang sukses, janganlah malu bertanya dengan alasan mempertahankan ego. Malu bertanya berarti hilang rasa ingin tahu dalam diri kita. Hilangnya rasa ingin tahu berarti hilang pula sebagian besar kemampuan berkreasi.

Berani Terbuka dan Hormati Gagasan Orang Lain

Kadang kita merasa diserang ketika orang lain mengemukakan pendapatnya. Merasa bahwa posisi nyaman kita akan tergeser kalau ada orang yang melontarkan idenya. Padahal banyak yang bisa kita lakukan dengan ide kita, seandainya kita bertemu dengan orang yang bisa ikut membantu kita mewujudkan mimpi-mimpi kita. Sering kali kita kemudian menutup diri saat ada orang yang datang dan membawa masukan untuk ide kita. Bayangkan kalau kita mau sedikit bersabar dan mendengarkan kritikan dari orang lain, mungkin tugas-tugas kita yang buntet di hadapan kita bisa diselesaikan dengan masukan-masukan yang dia tawarkan. Atau dari hanya sekedar bercanda, mungkin kita dapat ide segar yang bisa bikin mood kita muncul. Enak banget kan?

Ambil Resiko, Dapatkan Pengalaman Baru

Kreatifitas membutuhkan orang-orang yang berani ambil resiko untuk suatu hal yang belum biasa bagi orang lain. Keberanian untuk menanggung resiko ini yang akan membuat orang bebas melejitkan ide gilanya di depan orang banyak. Kebebasan ini yang akan membuat kita fresh-fresh aja menghadapi orang yang menyangsikan. Masalah keberanian untuk menanggung resiko ternyata juga pernah menyebabkan Apple Komputer kecolongan pasar produknya. Ceritanya, Apple pernah menolak resiko peniruan sistem operasi Macintoshnya oleh pabrik lain. Sistem proteksi inilah yang akhirnya justru membuat Microsoft semangat untuk meluncurkan produk baru dan berkongsi dengan pabrik-pabrik lain. Hingga akhirnya Microsoft lah yang justru merajai pasar komputer pribadi.

Nyalakan Energi, Tetap Konsentrasi Dalam Ide Kita

Orang akan lebih sukses melakukan sesuatu bila ia punya energi yang mendorong ia tetap konsen melakukan pekerjaannya. Energi yang paling kuat untuk membuat orang mencapai hasil terbaik dari pekerjaannya, biasanya adalah cinta. Jika seseorang sudah merasa bahwa ia mencintai pekerjaannya, maka ia akan mengalami keadaan yang disebut dengan flow (mengalir).


Sebuah pemikiran nyeleneh bisa jadi suatu yang berharga jika diwujudkan dalam bentuk nyata.

Jangan simpan ide-ide nyelenehmu di laci.

Ungkapkan dan bikin jadi sesuatu yang berharga




Presiden BJ.Habibie

Presiden ketiga Republik Indonesia, Bacharuddin Jusuf Habibie lahir di Pare-Pare, Sulawesi Selatan, pada 25 Juni 1936. Beliau merupakan anak keempat dari delapan bersaudara, pasangan Alwi Abdul Jalil Habibie dan RA. Tuti Marini Puspowardojo. Habibie yang menikah dengan Hasri Ainun Habibie pada tanggal 12 Mei 1962 ini dikaruniai dua orang putra yaitu Ilham Akbar dan Thareq Kemal.

Masa kecil Habibie dilalui bersama saudara-saudaranya di Pare-Pare, Sulawesi Selatan. Sifat tegas berpegang pada prinsip telah ditunjukkan beliau sejak kanak-kanak. Habibie yang punya kegemaran menunggang kuda ini, harus kehilangan bapaknya yang meninggal dunia pada 3 September 1950 karena terkena serangan jantung. Tak lama setelah bapaknya meninggal, beliau pindah ke Bandung untuk menuntut ilmu di Gouvernments Middlebare School.

Hal yang menarik dari tokoh BJ.Habibie ini adalah sejak beliau berada di SMA. Beliau mulai tampak menonjol prestasinya, terutama dalam pelajaran-pelajaran eksakta. Habibie menjadi sosok favorit di sekolahnya.Setelah tamat SMA di bandung tahun 1954, beliau masuk Universitas Indonesia di Bandung (Sekarang dikenal menjadi ITB). Beliau mendapat gelar Diploma dari Technische Hochschule, Jerman tahun 1960 yang kemudian mendapatkan gekar Doktor dari tempat yang sama tahun 1965.. Tahun 1967, beliau menjadi Profesor kehormatan (Guru Besar) pada Institut Teknologi Bandung. Setiap kali, peraih penghargaan bergengsi Theodore van Karman Award, itu kembali dari “habitat”-nya Jerman, beliau selalu menjadi berita. Habibie hanya setahun kuliah di ITB Bandung, 10 tahun kuliah hingga meraih gelar doktor konstruksi pesawat terbang di Jerman dengan predikat Summa Cum laude. Lalu bekerja di industri pesawat terbang terkemuka MBB Gmbh Jerman, sebelum memenuhi panggilan Presiden Soeharto untuk kembali ke Indonesia.

Hal-hal yang dapat ditauladani adalah sifat kegigihan dan semangat kecerdasannya walaupun beliau hidup sederhana dan sejak kecil beliau kehilangan bapaknya, namun beliau dapat mewujudkan cita-citanya untuk Bangsa Indonesia. Beliau juga tak pantang menyerah dalam merakit pesawat terbang kegemarannya. Langkah-langkah beliau banyak dikagumi, banyak pengagum namun tak sedikit pula yang tak sependapat dengannya.

Perjuangan BJ. Habibie di Indonesia, beliau telah 20 tahun menjabat Menteri Negara Ristek/Kepala BPPT, memimpin 10 perusahaan BUMN Industri Strategis, dipilih MPR menjadi Wakil Presiden RI, dan disumpah oleh Ketua Mahkamah Agung menjadi Presiden RI menggantikan Soeharto. Soeharto menyerahkan jabatan presiden itu kepada Habibie berdasarkan Pasal 8 UUD 1945.Selain itu, dengan persetujuan Soeharto, Habibie mendirikan Ikatan Cendikiawan Muslim Indonesia (ICMI) pada tahun 1990. ICMI adalah pusat untuk pengusaha non-China atau pribumi, yang benci akan kekayaan dan pengaruh dari keluarga etnis China yang kaya. ICMI mempunyai bank sendiri dan koran harian yang diberi nama Republika. Sampai akhirnya, Habibie dipaksa pula lengser akibat refrendum Timor Timur yang memilih merdeka. Pidato Pertanggungjawabannya ditolak MPR RI. Beliau pun kembali menjadi warga negara biasa, kembali pula hijrah bermukim ke Jerman

Dengan menggunakan hubungannya dengan perusahaan Jerman, dia memulai dengan merakit helikopter Messerschmitt di sebuah hangar di Bandung. Operasi ini diperluas dengan mempekerjakan 20,000 pekerja dalam membuat pesawat terbang turboprop berukuran kecil dan sedang. Proyek Habibie yang lainnya termasuk pembelian seluruh angkatan laut bekas Jerman Timur yang mahal pada tahun 1990-an, dan rencana untuk sebuah rangkaian reaktor-reaktor nuklir sepanjang pulau Jawa. Titik kritis pada biaya tinggi dari industri-industri ini yang mana sangat bergantung pada proteksi tarif yang sangat mahal dan jumlah penjualan yang terjamin untuk angkatan bersenjata dan perusahaan penerbangan nasional.




Google Engine

The Weather

Polling Site